10/10/13

Alasan Mahasiswa Malas Kuliah

foto by titianbakat.com

CUACA DINGIN

Ini alasan yang cukup absurd sebenarnya. Hingga hari ini belum juga ditemukan korelasi antara kuliah dengan cuaca yang sudah menjadi suratan takdir. Fenomena yang dewasa ini semakin menjadi perdebatan diantara kalangan pejabat publik ini (bisa jadi) tidak juga ditemukan formula khusus untuk mengatasi.


Namun, sebagai mahasiswa yang jujur dan bermartabat saya akui bahwa situasi dan kondisi yang terangkum dalam satu kata cuaca, memang menjadi alasan klasik yang dimodernkan.

JAM KULIAH YANG TIDAK TEPAT

Entah salah bapak atau ibu, saya juga tidak tahu. Jam kuliah yang sering TIDAK TEPAT menjadi salah satu faktor yang cukup besar sebagai penyebab malasnya mahasiwa kuliah. Perdebatan yang terjadi diantara timsus (tim khusus) Mahasiswa Peduli Jadwal, fenomena yang dikaji sudah hampir satu dekade ini menghasilkan satu kesimpulan yaitu jauhnya rentang antara satu mata kuliah dengan mata kuliah lain. 

Disamping itu beberapa mahasiswa menuturkan bahwa belum terbitnya matahari dirumah mereka sering menjadi penghalang sang mata untuk membuka. Istilahnya KEPAGIAN BOSS.

DOSEN

Dari beribu alasan, inilah alasan yang kuasa ditolak para mahasiswa. Bermacamnya tipe dosen, mengharuskan mereka mengerti cara menghadapi satu demi satu karakter. Namun demikian, mau atau tidak bukan salah sang pengajar, melainkan itulah konsekuensi sebagai mahasiswa. Tingginya ilmu akademis yang mengisi segenap jiwa dan raga mengakibatkan mereka memiliki value yang terkemas dalam personality pribadi. 

Secara logis, setiap pribadi yang memiliki value juga memiliki percaya diri tinggi. Diakui atau tidak, seorang yang memiliki percaya diri cenderung “cuek” (dalam arti positif).


Oleh : admin

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk berkomentar. Saya tunggu kabar kamu, selanjutnya.

Saya Hisyam Suratin, salam.